Wednesday, December 9, 2009

LIGA ITALIA : Roma Telah Bangkit

Pernahkah Anda bertanya-tanya apa sebenarnya dengan berita terbaru? Laporan informatif ini dapat memberikan wawasan tentang segala sesuatu yang Anda pernah ingin tahu tentang berita terbaru.

ROMA, KOMPAS.com " Bek AS Roma, Marco Cassetti, mengaku sangat bangga bisa mencetak gol yang menentukan kemenangan timnya 1-0 dalam "Derbi della Capitale", Minggu (6/12). Ia memperingati tim-tim besar lain bahwa Roma telah bangkit dan siap bersaing di papan atas klasemen.

Cassetti pantas berbangga hati. Pasalnya, pada duel itu, ia baru tampil di menit ke-45, menggantikan Philippe Mexes. Cassetti yang tidak ingin menyia-nyiakan kepercayaan Pelatih Claudio Ranieri di laga penting itu terus berusaha mencari peluang berkontribusi bagi tim.

Akhirnya, di tengah pertandingan keras itu, Cassetti berhasil membobol gawang Lazio di menit ke-77. Memanfaatkan umpan silang Mirko Vucinic, ia mengirim bola ke sudut kanan bawah gawang Fernando Muslera.

"Mencetak gol seperti itu, yang membuat kami memenangi derbi tentunya merupakan hal terbaik yang bisa diharapkan seorang pemain Roma. Aku tak pernah mencetak gol penting," ujarnya.

Sepertinya informasi baru ditemukan tentang sesuatu setiap hari. Topik dan kata kunci% dari% tidak terkecuali. Jauhkan membaca lebih segar untuk mendapatkan berita tentang berita terbaru.

"Ini menyenangkan karena aku mencetak gol di menit ke-77 ketika aku memakai kostum bernomor 77. Ini merupakan pertanda. Aku mempersembahkan gol ini untuk istriku," lanjutnya.

Menurut Cassetti, kemenangan atas Lazio lebih dari sekadar tiga angka. Ia berharap, Roma menjadikan keberhasilan ini sebagai momen untuk menunjukkan kepada dunia bahwa Roma merupakan tim besar yang tak bisa diremehkan.

"Selama empat tahun terakhir, kami memiliki kesulitan yang sama dalam pertandingan ini (derbi). Kami tak bisa mengekspresikan diri kami sendiri dengan cara yang kami tahu bahwa kami mampu. Seperti ada sesuatu yang secara psikologis menahan kami," ungkapnya.

"Kami memiliki potensi besar. Kami mengalami masalah di awal musim. Namun, kami kembali ke level seperti beberapa tahun lalu," tambahnya.

Kemenangan atas Lazio membuat Roma naik empat peringkat dan bertengger di posisi keenam klasemen sementara dengan 24 poin. Roma hanya kalah satu angka dari Parma di tempat keempat. (FBI)

Itulah keadaan berdiri sekarang. Perlu diketahui bahwa setiap subjek dapat berubah sepanjang waktu, jadi pastikan Anda mengikuti berita terbaru.



0 comments:

LinkWithin

Related Posts with Thumbnails
Backlink Lists|Free Backlinks backlink Free Automatic Link Free Backlink Lists|Free Backlinks